"Albert Einstein pernah berkata bahwa yang ia takutkan di masa depan adalah pertumbuhan teknologi yang hanya akan menyisakan generasi-generasi idiot, dan mungkin apa yang ia maksud tersebut sudah terjadi saat ini"
Hai guys! Ada pepatah yang bilang bahwa kita harus meniru ilmu padi, makin berisi makin merunduk. Itu merupakan hal yang positif, yang artinya jika kita semakin mampu dan berilmu kita harus tetap merendah dan tidak lantas menjadi sombong dengan ilmu kita. Namun generasi merunduk yang saya maksud disini bukanlah merunduk dalam pengertian tersebut, namun merunduk karena kita telah dijajah oleh berbagai teknologi yang membuat kita kurang mampu bersosial dalam dunia nyata.
Albert Einstein pernah berkata bahwa yang ia takutkan di masa depan adalah pertumbuhan teknologi yang hanya akan menyisakan generasi-generasi idiot, dan mungkin apa yang ia maksud tersebut sudah terjadi saat ini. kemajuan teknologi sekarang ini seakan memaksa setiap orang untuk serba tahu dan menggilai setiap teknologi yang ada. Namun pada kenyataannya beberapa orang justru seperti dikendalikan oleh teknologi, mereka tidak bisa membagi waktu mereka dengan baik antara kehidupan nyata dan dunia maya.
Hampir dalam setiap aktifitas apapun kita terlalu sering merunduk melihat gadget kita, seakan sibuk dengan dunianya sendiri, entah itu mengecek status Facebook, nge-tweet, maupun sekedar upload foto melalui Instagram. Berikut ini beberapa bukti bahwa generasi kita sekarang ini adalah "generasi merunduk".
1. Merunduk saat jam pelajaran
Hayo ngaku saja, kalian pasti pernah melakukan ini di sekolah saat jam pelajaran. Apalagi jika kalian merasa jam pelajaran tersebut membosankan atau kalian tidak begitu suka dengan guru pengajar pada mapel tersebut. Kalian malah asyik bermain gadget di kolong meja. Masih beruntung jika kalian hanya diperingatkan, bisa saja sang guru langsung merebut dan membanting gadget kesayangan kalian.
2. Merunduk saat acara makan bersama
Yang namanya acara makan bersama teman-teman ya agenda utamanya harusnya makan dong, tapi itu tidak berlaku bagi generasi kita sekarang. Generasi kita sekarang lebih suka memotret makanan saat setelah dihidangkan, kemudian meng-uploadnya di media sosial daripada menyantapnya langsung. Dan uniknya saat mereka lupa memotret dan makanan tersebut sudah terlanjur berkurang sebagian mereka akan kecewa dan bahkan hingga stress berat :v
3. Merunduk saat menghadiri atau melihat pagelaran
Bukannya melihat panggung tapi generasi-generasi merunduk ini lebih suka memposting sesuatu di media sosial atau check in di Foursquare yang menyatakan bahwa sekarang ia sedang berada dimana. Apalagi jika mendapat banyak tanggapan dari teman-temannya di sosmed, bisa-bisa ia merunduk hingga acara selesai. Lalu apa gunanya kita datang ke acara tersebut? ("-_-)
4. Merunduk saat kencan
Generasi kita sekarang ini memang parah guys, jauh-jauh kita datang ke acara kencan, berdandan rapi, pakai minyak wangi segala. Pada akhirnya disana kita malah sibuk dengan gadget kita daripada mengajak ngobrol si teman kencan. Dan parahnya lagi kalau ternyata teman kencan kita juga asyik dengan gadget mereka sendiri daripada memulai pembicaraan. Kompak deh jadinya.
5. Merunduk saat berkendara
Wah, untuk yang satu ini kalau bisa jangan deh. Mungkin sepele, tapi bisa berakibat fatal. Dengan menyepelekan hal ini berarti kamu menyepelekan keselamatan orang lain dan nyawa kamu sendiri. Saat melakukan panggilan, chatting, atau menerima sms sebaiknya kita berhenti menepi terlebih dahulu. Parahnya lagi beberapa orang malah asyik foto selfie saat mengendarai kendaraan. Mau bikin foto kenangan terakhir kah? insenia-id.blogspot.com
0 comments:
Post a Comment