:: Selamat membaca | Semoga bermanfaat | FOLLOW ME @Insenia-id.blogspot.com ::

Thursday, May 29, 2014

Meja Makan Portable, Praktis dan Romantis

"Memang, meja ini diperuntukkan untuk kaum muda yang suka hal-hal yang berbau romantis namun tak perlu mengeluarkan biaya yang banyak dan tetap bisa bergaya"
Hai guys! Buat kalian yang lagi pacaran, pengen makan berdua sama pacar yang romantis, suap-suapan, makannya di taman yang rindang, dan juga tak perlu mengeluarkan biaya mahal ke restoran, kalian bisa mencoba meja makan portable yang satu ini. Jika dilipat meja makan ini hanya seperti sebuah tas jinjing, dan untuk melipatnya pun harus dilakukan berdua *cieee*. Dan saat meja dibuka kita hanya tinggal mengalungkan pada leher masing-masing, masalah keseimbangan meja itu juga tergantung seberapa besar kekuatan cinta kalian berdua untuk menopang meja ini *cieeee lagi*.

Memang, meja ini diperuntukkan untuk kaum muda yang suka hal-hal yang berbau romantis namun tak perlu mengeluarkan biaya yang banyak dan tetap bisa bergaya. Mengapa praktis? Karena, selain bisa dibawa kemana-mana, meja makan portable ini juga dilengkapi dengan tempat khusus untuk gelas dan piring, serta kain untuk membersihkan sisa makanan yang menempel di pipi atau bibir.

Berikut penampakan meja makan portable praktis nan romantis :

 Kalau pas dilipat sudah menjelma menjadi tas jinjing

 Ah mas lepasin doong, mas lepaskan!! XD

 So sweetnyaaaaaa >.<

 Penampakan meja makan dari dekat

Bagaimana, tertarik buat dinner romantis ala meja portable dengan sang pacar? Buat yang masih jomblo, sabar yah. insenia-id.blogspot.com

0 comments:

Post a Comment